Aplikasi
Diperbarui 18/07/2023
Menu Pengaturan Aplikasi digunakan untuk mengatur fungsi aplikasi diantaranya : Fungsi enkripsi & Pengiriman pengingat (notifikasi) whatsapp Otomatis
Klik menu PENGATURAN > Aplikasi, maka akan tampil halaman pengaturan aplikasi sebagai berikut :
Secara default, semua fungsi tidak aktif
Fungsi enkripsi (tersandi)
Fungsi enkripsi digunakan untuk melindungi data nomor whatsapp GTK agar aman dari pencurian, saat fungsi enkripsi diaktifkan, maka data nomor whatsapp GTK akan disimpan di database dalam mode tersandi (teracak), contoh perbedaan nomor whatsapp dalam mode normal dan tersandi sebagai berikut
Mode Normal | Mode Tersandi |
---|---|
0812345678 | IR3Er6v3h578Eo5ioSTMZYHNZW0IRHj8zCAaocTS28Y |
Untuk mengaktifkan mode tersandi, klik tombol togle di kolom Aktif pada fungsi Menyimpan nomor whataspp GTK dalam mode tersandi (acak)
Saat mode tersandi aktif maka warna tombol togle akan berubah menjadi hijau dan pada halaman GTK terdapat icon gembok terkunci pada nomor whatsapp
Mengaktifkan mode tersandi harus dilakukan saat data GTK masih kosong / belum tersisi data. Apabila mengaktifkan mode tersandi saat data GTK sudah terisi data, akan berakibat pembacaan data GTK error.
Apabila sudah terlanjur mengisi data GTK sebelum mengaktifkan mode tersandi, maka lakukan pengosongan data GTK terlebih dahulu, kemudian aktifkan mode tersandi, baru kemudian lakukan import ulang data GTK.
Fungsi Notifikasi Whatsapp Otomatis
Untuk saat ini fungsi pengiriman notifikasi / pengingat whatsapp otomatis belum tersedia